Polsek Malingping Bagikan Masker Kepada Masyarakat secara Gratis

    Polsek Malingping Bagikan Masker Kepada Masyarakat secara Gratis

    Lebak, - Ditengah Pandemi Covid-19, Polsek Malingping Lebak Banten gencar melakukan antisipasi penyebaran virus Corona, mulai dari kegiatan Patroli di wilayah hukum Polsek Malingping hingga membagikan masker kepada masyarakat.

    Polsek Malingping adakan kegiatan pembagian masker secara gratis serta edukasi protokol kesehatan untuk antisipasi penyebaran covid-19 kepada masyarakat yang didapati tidak memakai masker, Kamis (02/12/21).

    Kompol Eko Widodo, mengatakan pembagian masker gratis yang lakukan oleh Polsek Malingping tersebut sebagai wujud pelayanan kepada masyarakat dalam upaya pencegahan Covid-19.

    "Ya, kami dari Polsek Malingping terus lakukan upaya menekan penyebaran virus Covid-19, selain gencar lakukan vaksinasi, edukasi prokes hingga pembagian masker gratis kepada Masyarakat, " ujarnya.

    Disamping itu, Kompol Eko menjelaskan, untuk menekan penyebaran covid-19, sangat di butuhkan kerjasama dari Masyarakat untuk sama-sama memerangi penyebaran covid-19, salah satunya dengan mematuhi prokes.

    “Jadi, untuk menuju pada masyarakat yang produktif namun aman dari covid-19, kuncinya ada pada kedisiplinan dari diri kita sendiri, untuk mematuhi protokol kesehatan, pencegahan terhadap wabah virus ini. Untuk itu, kami pihak Kepolisian terus bergerak untuk melakukan sosialisasi dan edukasi, ” tutup Kapolsek.

    Polsek Malingping Masker Prokes Gratis
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Berantas Peredaran Miras Minimalisir Kriminalitas,...

    Artikel Berikutnya

    Ciptakan Herd Immunity, Warga Masyarakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten

    Ikuti Kami